4 Perabotan Rumah ini Bisa Menjadi Pengganti ART

Buibu pernah tidak sih terbesit untuk mengganti peran ART dengan perabotan rumah yang canggih? Mungkin ada di antara Buibu yang sudah lelah dengan segala drama dan permasalahan ART di rumah, sehingga memilih kepraktisan dengan mengandalkan kemajuan teknologi. Tapi apakah kecanggihan benar-benar bisa menggantikan peran ART di rumah?
Yuk simak, beberapa perabotan rumah yang canggih ini berkemungkinan bisa menggantikan tugas-tugas ART lho!
Robot Vacuum Cleaner

Robot yang bisa menyapu dan mengepel lantai dengan mandiri ini mungkin sudah sangat umum bagi Buibu. Beda dengan ART yang mungkin baru mau menyapu setelah diminta dahulu, robot vacuum cleaner ini bisa kita jadwalkan bekerja hanya dengan melalui smartphone Buibu. Misalnya Buibu mau bersih-bersih di jam 10 pagi, tinggal set timer melalui aplikasinya di ponsel, robot akan auto bergerak di jam yang sudah Buibu atur.
Tidak perlu khawatir juga kalau rumah Buibu bertangga atau banyak karpet, karena ada beberapa jenis vacuum cleaner yang sudah memiliki sensor otomatis untuk bisa menyapu bersih sampai ke bagian-bagian terpojok ruangan. Bahkan jenis vacuum cleaner di atas bisa kembali otomatis ke tempatnya dan bisa membilas sendiri lho, Bunds!
Nah, kira-kira robot vacuum cleaner ini sudah cocok belum ya untuk menggantikan ART Buibu di rumah? Untuk harga robot vacuum cleaner jenis ini mulai dari 8 jutaan aja kok, Bunds!
Mesin Cuci Piring Otomatis
Buibu yang masih suka mengeluh ART kurang bersih saat mencuci piring mungkin bisa membeli mesin cuci piring yang satu ini!
Piring-piring kotor di rumah Buibu auto kinclong hanya dengan LED Touch Control yang memiliki beragam program pencucian. Tidak hanya piring, alat makan lainnya seperti gelas, sendok dan garpu, juga bisa dicuci di mesin ini.
Sayangnya kalau untuk mencuci piring satu keluarga besar kayaknya harus cuci berulang kali ya Bunds, karena terbatas slot penempatannya. Dan kira-kira kalau untuk mencuci bekas bumbu rendang yang super berminyak bisa bersih juga nggak ya?

Untuk harga mesin cuci piring jenis ini mulai dari 4 jutaan aja ya, Bunds! Masih bisa bersaing dengan gaji ART masa kini lah ya!
Mesin Setrika Otomatis
Siapa yang setuju kalau kegiatan menyetrika itu adalah kegiatan yang paling menyeramkan dan paling bikin males di antara tugas-tugas rumah lainnya? Nah, kalau Buibu tim tidak suka menyetrika atau tidak puas dengan hasil setrika ART, mungkin mesin setrika otomatis ini cocok untuk membantu Buibu di rumah.
Walaupun ukurannya sangat besar dan mirip dengan mesin foto copy, pakaian-pakaian Buibu bisa otomatis dilipat dan disetrika tanpa harus ada drama baju bolong akibat setrikaan yang terlalu panas. Bahkan ukuran lipatan bajunya pun sangat simetris, isi lemari Buibu auto rapi jika menggunakan mesin ini!

Untuk harga mesin setrika jenis ini cuma 30 jutaan aja kok Bunds! Tapi kira-kira tagihan listrik Buibu bakal aman nggak ya?
Robot Pengasuh Bayi “Iruyo”
Buibu yang selalu khawatir untuk menyetir sendiri saat membawa anak, mungkin robot canggih yang satu ini bisa menjadi solusi!

Namanya Robot Iruyo, asal negeri sakura Jepang. Jadi robot ini terdiri dari 2 ya Bunds: satu robot berada di dekat kemudi, dan robot lainnya berada di belakang bersama bayi/anak Buibu. Kalau punya robot ini, Buibu rasanya tidak perlu ART/Nanny karena saat pengemudi mengatakan “iruyo” (saya disini) atau “ina-inai ba” maka robot yang bersama anak di belakang akan melambaikan tangannya dan melakukan gerakan lain untuk menenangkan bayi.
Tak hanya itu, iruyo yang ada di kursi belakang memiliki kamera untuk mendeteksi perubahan ekspresi wajah bayi. Ia akan mengirimkan informasi ini ke robot di dekat kemudi untuk memberitahu pengemudi apakah bayinya terjaga atau tertidur. Lucu dan canggih banget kan, Bunds?
Sayangnya robot ini belum diperjualbelikan, tapi Buibu tertarik untuk punya nggak nih?
Nah itu dia inovasi teknologi perabotan rumah yang fungsinya bisa menggantikan peran ART Buibu di rumah. Kalau dilihat dari harga, fitur dan keefektifannya, kira-kira Buibu tetap setia menggunakan jasa ART saja atau beralih ke teknologi terdepan?
Buibu bisa temukan ART pilihan terbaik hanya di Cicana! Tidak perlu takut drama karena ada masa probation sebelum bayar admin, dan lebih aman dengan garansi dan jenjang refund. Pesan sekarang!
Recent Comments