5 Love Language ART ke Majikan yang Sering Tidak Disadari

5 Love Language ART ke Majikan yang Sering Tidak Disadari

5 Love Language ART ke Majikan yang Sering Tidak Disadari

Tidak hanya antar pasangan, ART Buibu juga ternyata diam-diam menunjukkan bahasa cintanya lho alias Love Language. Bahasa cinta atau love language merujuk pada cara seseorang menyatakan dan menerima kasih sayang. Konsep ini seringkali digunakan dalam konteks hubungan romantis, tetapi juga dapat diterapkan dalam hubungan antara asisten rumah tangga dan majikan. Setiap individu memiliki preferensi cara mereka menyatakan kasih sayang, dan memahami love language dapat membantu meningkatkan komunikasi dan kenyamanan di rumah tangga.

Sentuhan Fisik (Physical Touch)

Sentuhan lembut atau pemberian dukungan fisik, seperti pelukan atau kontak fisik lainnya, dapat mengekspresikan rasa sayang. Biasanya ART menunjukkannya dengan memberikan rasa hormat saat bersalaman. Ini juga menjadi salah satu bentuk tata krama yang bagus dari ART, artinya mereka memiliki nilai-nilai sosial yang baik dalam kehidupan sehari-hari.

Kata-Kata Pujian (Word of Affirmation)

Memberikan kata-kata positif dan dukungan verbal dapat menjadi cara efektif untuk menyatakan kasih sayang. Misalnya ART sangat ringan dalam memuji anak Buibu di rumah: “Wah, Adek pinter banget ya mainnya.” Tidak hanya membangun penilaian positif di mata Buibu, ART pasti akan memberikan kesan yang baik dan postif kepada si Kecil di rumah.

Waktu Berkualitas (Quality Time)

Walaupun ART tinggal 24 jam di rumah kita dan setiap hari bertemu, pasti kebanyakan dari Buibu tidak memiliki waktu khusus untuk membangun kedekatan dengan ART di sela-sela kesibukan masing-masing. Nah, biasanya ART yang punya love language ini akan sangat senang dalam segala momen dan aktivitas di rumah Buibu. Misalnya, ART bersedia ikut liburan dan tetap membantu Buibu di momen liburan bersama keluarga.

Layanan (Act of Service)

Semua yang dilakukan oleh ART beserta tugas-tugasnya sehari-hari adalah bentuk pelayanan ART kepada kita. Tapi biasanya ART yang punya love language ini adalah pribadi yang sangat inisatif dan rajin dalam bekerja. Contohnya, selalu berinisiatif bekerja tanpa perlu diminta, peka membantu, dan perhatian dengan kondisi kita saat sakit atau sedang kesulitan. Jadi ART dalam tipe ini tidak hanya menjalankan perannya sebagai ART tetapi juga mau menganggap kita sebagai keluarga dan memberikan bakti serta perhatian yang lebih.

Pemberian Hadiah (Receiving Gift)

Hadiah mungkin tidak selalu berbentuk materi bisa dengan bentuk bantuan-bantuan kecil yang berarti untuk kita. Misalnya, ART berinisiatif membelikan dahulu kebutuhan rumah tangga yang habis saat dia sedang pergi ke warung. Hal kecil seperti itu menunjukkan bahwa ART memiliki kepedulian dan paham dengan kebutuhan kita. ART peka dan mau berinisiatif untuk memberikan sesuatu yang mungkin tidak semua ART memiliki pemikiran tersebut.

Dari 5 love language diatas, mana bentuk perhatian yang sering Buibu dapatkan dari ART? Pasti pernah merasakan salah satunya dong? Karena memiliki ART yang bisa memberikan kinerja dan loyalitas terbaik saat bekerja adalah dambaan setiap majikan!

Dan hanya di Cicana, Buibu dapat bertemu dengan ART yang bisa diandalkan dalam kondisi apapun?Karena sudah ada layanan edukasi School of ART yang memberikan pengalaman dan pembelajaran terbaik untuk pengembangan skill mereka✅

Buruan lakukan pemesanan sekarang!
Ada akses kelas e-Learning gratis untuk setiap pemesanan!

 

Need Help? Chat with us