Etika yang Harus Dimiliki Babysitter saat Mengasuh Anak di Rumah

Etika yang Harus Dimiliki Babysitter saat Mengasuh Anak di Rumah

mengasuh anak

Mengasuh anak bukan hanya soal menjaga mereka, tetapi juga tentang membangun kepercayaan. Bagi Buibu yang memiliki Babysitter pasti setuju, bahwa dengan ada Babysitter kita berharap bisa menciptakan lingkungan yang aman serta nyaman bagi anak. Oleh karena itu, seorang babysitter perlu memahami dan menerapkan etika yang baik selama mengasuh anak di rumah.

Yuk cek Bu, Babysitter di rumah pastikan sudah tahu dan punya etika ini ya!

Menjaga Kesopanan dan Sopan Santun

Babysitter harus selalu bersikap sopan dalam berkomunikasi dengan anak maupun orang tua. Menggunakan bahasa yang baik, tidak berbicara kasar, dan selalu menunjukkan sikap hormat akan membuat hubungan dengan keluarga menjadi lebih harmonis. Di usianya, anak juga banyak meniru sikap dan perilaku dari orang di sekitarnya. Sehingga penting untuk Babysitter dalam menjaga sikap dan ucapan saat berkegiatan dengan anak.

Mematuhi Aturan yang Ditetapkan Orang Tua

Setiap rumah memiliki aturan tersendiri. Seorang babysitter wajib mengikuti aturan yang telah ditetapkan orang tua, baik dalam hal pola makan, waktu tidur, hingga penggunaan gadget. Dengan mengikuti aturan ini, anak akan tetap terbiasa dengan rutinitas yang sudah ditentukan.

Jika ada ketidaksesuaian dengan aturan yang biasa diikuti babysitter di tempat lain, sebaiknya berdiskusi bersama adalah solusi yang tepat, agar Babysitter mendapatkan pemahaman yang lebih baik.

Bertanggung Jawab dalam Mengasuh Anak

Ketika mengasuh anak, babysitter harus memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi. Ini termasuk menjaga keselamatan anak, mengawasi aktivitasnya, serta memberikan perhatian penuh tanpa terlalu sering menggunakan ponsel atau melakukan hal lain yang mengganggu fokus. Babysitter juga harus memastikan bahwa anak tidak bermain dengan benda-benda berbahaya serta selalu berada dalam pengawasan saat bermain di luar rumah.

Baca Artikel terkait lainnya: Tips Jitu Agar Anak Cepat Dekat dengan Babysitter Baru, Catat Bu!

Tidak Menceritakan Privasi Keluarga Majikan ke Orang Lain

Etika lain yang sangat penting adalah menjaga privasi keluarga. Babysitter tidak boleh membicarakan kebiasaan, masalah, atau kehidupan pribadi keluarga kepada orang lain, baik secara langsung maupun melalui media sosial. Hal ini penting untuk menjaga kepercayaan antara babysitter dan orang tua serta memastikan bahwa semua informasi keluarga tetap bersifat rahasia.

Menjaga Kebersihan dan Kerapihan

Babysitter harus selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan sekitar anak. Ini termasuk memastikan tangan dalam keadaan bersih sebelum menyentuh makanan anak, menjaga kebersihan pakaian, serta merapikan mainan atau peralatan yang digunakan selama mengasuh anak. Selain itu, babysitter juga harus membantu menjaga kebersihan area bermain dan kamar anak agar tetap nyaman dan sehat.

Melaporkan Setiap Kejadian Penting kepada Orang Tua

Jika terjadi sesuatu yang tidak biasa selama mengasuh anak, babysitter wajib segera melaporkannya kepada orang tua. Misalnya, jika anak mengalami demam, terjatuh, atau menunjukkan perilaku yang berbeda dari biasanya, babysitter harus segera memberi tahu orang tua untuk mendapatkan arahan lebih lanjut. Dengan demikian, orang tua bisa segera mengambil tindakan yang diperlukan dan memastikan kondisi anak tetap baik.

Sebagai orang tua atau majikan, memastikan babysitter Anda memiliki keterampilan dan etika yang baik sangatlah penting untuk kenyamanan dan keamanan anak Anda. Dengan mendaftarkan babysitter ke kelas Babysitting dan Attitude & Manner di School of ART Cicana, Anda dapat membantu mereka meningkatkan profesionalisme dan kualitas dalam mengasuh anak. Hanya dengan Rp50.000, babysitter Anda bisa mendapatkan akses pelatihan selama 1 bulan penuh!

Berikan investasi terbaik untuk pengasuhan anak di rumah dengan babysitter yang lebih terampil dan terpercaya. Segera daftarkan babysitter Anda sekarang!